Sponsored by

Beauty

- 0 comments
KECANTIKAN ADALAH KESEHATAN

Kecantikan merupakan sesuatu yang berjiwa, bukan hanya sekadar hasil riasan kosmetik. Tidak berlebihan kalau kecantikan dianggap berperan sebagai dasar dari perasaan, kebahagiaan, keikhlasan, dan pantulan dari kesehatan.

Dikatakan sehat ketika seluruh sistem tubuh bekerja sebagaimana mestinya, baik fisik maupun psikis. Dalam kondisi sehat sejati seperti ini, tubuh pun akan memancarkan aura positif yang seimbang. Kita dapat mengenalinya sebagai bentuk kecantikan alami, perasaan yang bugar, dan semangat yang tinggi. Sebaliknya, kecantikan dari dalam seperti perasaan baik dan bahagia itu juga memberi pengaruh kesehatan yang luar biasa di setiap aspek kehidupan.

Meskipun faktor biologis berpengaruh terhadap kecantikan, tampaknya keinginan untuk tampil menarik dari kacamata sosial dapat menyebabkan perubahan tingkah laku dan cara pandang terhadap diri sendiri. Keinginan untuk tampil cantik mendorong orang untuk berolahraga dan mengatur pola makannya.

Dalam buku Being Beautiful, Mehmet dan Roizen menuliskan bahwa untuk menjadi benar-benar cantik seseorang harus memiliki bukan saja fisik yang terlihat cantik melainkan juga merasa dan menjadi cantik. Bagian ini meliputi hal-hal sebagai berikut :

Terlihat Cantik
Adalah upaya untuk memperlihatkan kecantikan fisik dari luar seperti tampak lebih muda, kulit lebih sehat, penampilan lebih cantik. Kecantikan rambut dan kulit terutama wajah serta keseluruhan penampilan lebih diutamakan.

Merasa Cantik
Wajah cantik rupawan tidak ada artinya kalau terlihat kurang energi, lesu, letih, dan lemah. Karenanya, untuk menjadi benar-benar cantik kita perlu merasa cantik sehingga muncul perasaan bahagia, semangat hidup, dan energi ekstra. Merasa cantik juga membuat mata tampak bersinar, pipi merah merona, senyum merekah yang menampilkan kecantikan alami. Jangan sisakan ruang bagi energi negatif untuk merusak mood.

Menjadi Cantik
Berarti bertingkah laku dan moral yang cantik

Keindahan dari 3 pesona kecantikan ini saling mengisi dan berhubungan sehingga menampilkan kecantikan yang sesungguhnya. 

0 comments:

Posting Komentar

 
Copyright © . Live Healthy - Posts · Comments
Theme Template by BTDesigner · Powered by Blogger